Lajur Sepeda Pertama di Jakarta Diresmikan

Dalam rangka memberi ruang bagi para pengguna sepeda di DKI Jakarta, hari ini, Minggu (22/5/2011), lajur sepeda pertama di DKI Jakarta diresmikan. Lajur sepeda ini membentang sepanjang 1,4 km. Pada peresmian ini, hadir juga Menteri Dalam Negeri, Gamawang Fauzi selaku Ketua Dewan Pembina Komite Sepeda Indonesia, Walikota Jakarta Selatan Syahrul Effendi selaku Ketua Komite Sepeda Indonesia, Sekretaris Daerah Fadjar Panjaitan dan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Royke Lumowa.

"Melihat perkembangan pengguna sepeda di Jakarta begitu luar biasa dan banyaknya komite-komite sepeda, maka lajur sepeda ini diresmikan," kata Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo ketika menyampaikan sambutan peresmian lajur sepeda di Taman Ayodia, Kebayoran Baru, Jakarta, Minggu (22/5/2011).

Berdasarkan Surat Keputusan Gubernur DKI Jakarta No. 680 tahun 2011, lajur sepeda akan ditetapkan dari Jalan Mahakam (Taman Ayodia) sampai Jalan Prapanca Raya (Kantor Walikota Selatan). Namun saat ini, lajur yang tersedia baru dari Jalan Mahakam sampai Jalan Melawai. Sedangkan tahap kedua dari Jl. Iskandarsyah sampai Jl. Prapanca Raya akan dibuat setelah selesai pembangunan Jalan Layang Non Tol Antasari - Blok M.

Tidak hanya lajur sepeda saja, parkir khusus sepeda dan posko terpadu juga disediakan di sekitar Jl. Mahakam ini. Posko terpadu yang merupakan kerjasama Polda Metro Jaya, Koramil, Satpol PP dan Komite Sepeda Indonesia ini berfungsi untuk keamanan para pengguna sepeda dan menjaga agar lajur tersebut tidak digunakan oleh kendaraan lain.

Nantinya, lajur sepeda semacam ini tidak hanya di Jakarta Selatan saja melainkan juga tersebar di lima wilayah kota Jakarta lainnya. Rencananya selanjutnya akan dilakukan di Jakarta Timur."Tentunya tidak berhenti di sini saja, melihat komunitas sepeda makin berkembang. Jika ada yang pertama, pasti ada yang kedua, ketiga dan seterusnya," ungkap Foke, sapaan akrab Fauzi Bowo.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, penggunaan lajur sepeda pertama kali ini diramaikan sekitar 5.000 orang yang berasal dari masyarakat umum dan berbagai komunitas sepeda seperti bike to work dan goes to school. Tidak ketinggalan pula, Gubernur bersama Mendagri, Sekda dan Walikota Jakarta Selatan ikut mengendarai sepeda menyusuri lajur sepeda baru tersebut.

sumber: kompas.com

Artikel yang mungkin ingin anda baca :
  1. Yuk Rame-Rame Pasang Iklan Baris Gratis Tanpa Daftar Disini
  2. Submit Ratusan Iklan Baris Dengan AutoSubmit
  3. Belajar Membuat Blog Website Pasang Iklan Baris Gratis Tanpa Daftar Sendiri
  4. Bekerja Dari Rumah Dengan Blog Iklan Baris Gratis Yang Menguntungkan
  5. Software Pasang Iklan Baris Gratis Massal Masih Amankah?
  6. Mencoba Pasang Script CMS V3.1 Untuk Website Pasang Iklan Baris Murah Baru
  7. Launching Website Iklan Baris Gratis Terbaru
  8. Bisnis Iklan Baris Bisnis Rumahan Paling Menguntungkan

Artikel yang berhubungan erat :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar